Apa itu CEO dan Apa Kerjaan CEO itu?


Apa itu CEO dan Apa Kerjaan CEO itu?

Apakah sobat penasaran dengan apa itu CEO? Atau apa saja sih yang dikerjakan CEO itu? Disini kita ingin membahas tentang peran Chief Executive Officer atau disingkat CEO.

# Apa itu CEO?

Apa itu CEO?

Sebelum bahas lebih mendalam tentang apa itu sebenarnya yang dikerjakan seorang CEO. Sabar, sobat harus tahu dulu apa itu CEO.

CHIEF EXECUTIVE OFFICER atau biasa disingkat CEO adalah pemegang jabatan tertinggi di perusahaan yang mempunyai wewenang menentukan arah perkembangan perusahaan.

Sebutan CEO di Indonesia itu baru-baru aja. Biasanya kalau di Indonesia CEO itu biasa disebut Direktur Utama atau juga Presiden Direktur.

Namun seiring berkembangnya jaman sebutan presiden direktur jarang diasosiasikan ke wlayah yang sama dengan CEO. Di beberapa perusahaan presiden direktur merupakan jabatan tersendiri yang juga punya lingkup kerja sendiri.
Untuk perusahaan besar biasanya CEO bisa juga menjadi bagian dari para pemegang saham.

# Apa Kerjaan CEO itu?


CEO sering kita lihat sebagai garda depan sebuah perusahaan yang memiliki cerita kesuksesan sendiri. Contoh CEO Facebook Mark Zuckerberg dan Larry Page sang CEO perusahaan raksasa Google. Kerjanya tu ngapain sih di perusahaan. Secara singkat mengenai apa yang di kerjakan di dalam sebuah perusahaan adalah penentu dari strategi dan visi-misi perusahaan supaya bisa berkembang ke arah yang lebih baik.

Seorang CEO menjadi penentu arah segala strategi perusahaan yang biasanya dibantu oleh para investor dan tim manajemen.
Tugas lain yang tak kalah penting dari CEO adalah menentukan ciri kebudayaan perusahaan dan membangun tim. Misal cara berpakaian CEO juga akan menjadi penentu seberapa formal perusahaannya. 

Tak hanya sebagai pembentuk tim tetapi ia juga harus mampu memotivasi tim.

#Apa itu Strategi Perusahaan?


Starategi perusahaan adalah cara atau kiat perusahaan dalam meraih visi mereka yang dibuat kedalam sebuah dokumen yang resmi dibuat CEO.

Apa perbedaan Presiden Direktur dan CEO?
Presiden direktur lebih ke arah evaluasi operasional. Tetapi kalau CEO punya lingkup luas dalam perusahaan, biasanya CEO dituntut untuk menentukan strategi perusahaan dan juga harus paham terhadap proses operasionalnya. Dapat di simpulkan bahwa CEO lebih ke arah evaluasi strategi.

Jika dalam perusahaan hanya ada presiden direktur maka dia juga bertindak sebagai CEO dan juga berlaku sebaliknya.

# Cara mengetahui Kesuksesan CEO


Untuk mengetahui seberapa sukses CEO tersebut. Dapat di lihat dari seberapa suksesnya keuntungan finansial perusahaannya.

Bukan hanya profit semata yang menjadi acuan namun juga alokasi budget juga menjadi penentu untuk mengetahui kesuksesan CEO.

Memang tak semua hal harus dikuasai oleh CEO, biasanya mereka akan menganggap dirinya kurang pintar dalam masalah finansial. Nah, disinilah CEO bekerja sama dengan seorang CFO (Chief Financial Officer) untuk mengatur dan juga membangun alokasi finansial yang terbaik. Perlu diketahui juga meskipun CFO punya wewenang menentukan alokasi budget tetap keputusan akhir ada pada tangan CEO.

Om Jangkung
Om Jangkung Simple dan berjalan lebih cepat

Tidak ada komentar untuk "Apa itu CEO dan Apa Kerjaan CEO itu?"