20 Tips Agar Sukses Membangun Bisnis

Simak 20 Tips Rahasia dalam membangun bisnis untuk Pemula berikut ini:
20 Tips Agar Sukses Membangun Bisnis

 1. Keyakinan


Mulai untuk lebih siap dalam memutuskan pilihan. Membangun usaha butuh keyakinan dari hati yang sepenuhnya. Kalau masih setengah hati njalankannya mending urungkan niat  untuk membangun bisnis. Karena hanya akan berhenti di tengah jalan.

 2.  Persiapankan model bisnis yang akan di jalani


Asal sobat sudah tekad bulat dan hati sudah mantap, fase selanjutnya sobat pikirkan model bisnis seperti apa yang akan sobat jalankan nanti. Cari tau tentang tren bisnis dari media informasi seputar bisnis.

 3.  Berpikir kreatif


Bisnis itu hampir sama tetapi berbeda tangan berbeda hasil. Karena masing-masing individu punya kreatifitas yang berbeda. Asah kemampuan secara konsisten untuk mendapat kreatifitas yang baru. Pakailah cara kuno yaitu sistem ATM (Amati Tiru Modifikasi) atau mau menciptakan hal baru yang lebih kreatif.

 4.  Buat Visi Misi yang Jelas


Membuat rencana bisnis yang inovatif menjadi hal yang terpenting dalam memulai bianis. Tetapi jangan lupakan sebuah Visi Misi hang jelas untuk usaha yang sedang sobat rintis.

 5.  Atur diri


Biasakan mulai sekarang untuk bisa mengatur diri sendiri. Jika sobat tak bisa mengatur diri, bagaimana sobat bisa mengatur semua hal di bisnis sobat.

 6.  Rajin buat jurnal pribadi


Catat semua proses yang sobat alami didalam bisnis. Dari mulai nasihat orang lain sampai tantangan yang sobat alami saat bisnis. Hal ini bertujuan untuk warisan pengalaman selain dari mewariskan sebuah perusahaan.

 7. Fokus Dulu  Pada Satu Jenis Bisnis


Jangan tergesa-gesa menggandakan keuntungan diawal dengan memulai bisnis lain. Pastikan terlebih dahulu bahwa bisnis sobat itu benar-benar stabil.

8. Siap Resiko


 Bisnis itu seperti hutan belantara. Dibutuhkan suatu nyali untuk terjun dalam dunia bisnis. Kemungkinan terburuk harus siap sobat lalui.

 9. Open Minded


Salah satu rahasia untuk sukses dalam berkarir atau dalam berbisnis adalah proses belajar. Dalam hal ini sobat harus terbuka terhadap suatu kritik dan nasihat dari setiap orang.

10. Terus belajar dan jangan mudah puas


Ketika bisnis sobat sedang tumbuh pesat, sobat jangan puas dulu. Gunakan momen tersebut untuk terus mengembangkan bisnis. Dan jika bisnis sobat sedang turun drastis, jangan juga putus asa. Cari masukan dari pengusaha senior yang ada di jaringan sobat.

11. Jalankan Bisnis sesuai Passion


Orang akan lebih menikmati proses dari bisnis tersebut ketika bisnis yang dijalankan  merupakan passion-nya. Bahkan mereka akan tetap tegar hadapi bisnisnya yang sedang kalut kalau itu memang passion dia. Dari passion tersebut membuat orang akan mempertahankan komitmennya.

12. Mampu menguasai 


Ketika berbicara masalah bisnis pasti larinya ke keuntungan. Ada saatnya hal yang sobat sukai kurang begitu menguntungkan. Sebaiknya sobat abaikan dulu hal yang disukai. Saatnya sobat masuk ke bisnis yang dikuasai.

13. Persiapkan modal


Pastikan bahwa modal untuk menjalankan bisnis dari dana pribadi atau hasil dari patungan. Kalaupun dari patungan harus jelas dan harus ada bukti kejelasan hitam diatas putih. Agar kelak saat bagi hasil nggak ada yang merasa dirugikan.

14. Amati peluang bisnis


Misal saat ini yang sedang ngetren adalah belanja online. Hal ini bisa sobat manfaatkan sebagai peluang bisnis online. Misal sobat bisa mulai berdagang online atau bangun startup digital.

15. Target Pasar


Calon pengusaha sukses juga harus punya kepiawaian dalam hal analisa target pasar sebagai acuan pemasaran. Meskipun sobat punya produk yang berkualitas, penjualan tidak akan lancar kalau tidak punya target pasar yang tepat.

16. Persiapan penunjang operasional


Penuhi segala penunjang kebutuhan operasional bisnis. Pemenuhan alat atau mesin bisa dipersiapkan dengan cara menyewa atau membeli dengan modal yang sudah dipersiapkan di awal.

17. Pemilihan SDM yang tepat


Faktor yang sangat krusial adalah SDM. Sebab inilah yang akan jadi salah satu penentu apakah bisa bertahan atau tidak bisnisnya. Pastikan SDM yang sobat pekerjakan itu mamapu mendatangkan manfaat.

18. Mampu memahami kompetisi


Sudah tak asing lagi kalau dunia bisnis itu dunia persaingan. Pelajari pesaing sobat jika ingin memenangkan suatu kompetisi tersebut. Belajar memahami keunggulan dari pesaing itu sendiri dan cari tahu bagaimana sobat bisa menjadi lebih unggul dari kompetitor.

19. Mental kuat


Pengusaha sukses pasti pernah dihadapkan dengan suatu kondisi dimana bisa sangat terpuruk. Tetapi dengan sikap mental yang kuat mampu bangkit lagi dan bisa sukses. Jadikan suatu pengalaman itu sebagai guru terbaik untuk meraih kesuksesan.

20. Take Action


Membangun bisnis di awal itu harus mulai dulu. Memang tak mudah, akan tetapi ini bagian terpenting untuk memijakan langkah pertama. Kesuksesan itu di rangkai dari langkah demi langkah. Kalau sobat tak memulai langkah awal, kemungkinan besar kompetitor memulai duluan. Kesempatan sukses jadi tertunda.

Om Jangkung
Om Jangkung Simple dan berjalan lebih cepat

Tidak ada komentar untuk "20 Tips Agar Sukses Membangun Bisnis"